Dhammasena Photo Gallery

AKSOS XXXIII 2017

AKSOS XXXIII 2017, We Care We Share for Happiness, 19 Maret 2017

Aksi Sosial atau yang biasa kita kenal sebagai acara aksos adalah suatu kegiatan sosial yang diadakan setiap tahun oleh Dhammasena Trisakti dengan tujuan membantu sesama manusia yang kekurangan. Dengan diadakannya acara aksos ini, kita dapat memahami arti kehidupan yang sebenarnya, dan juga dapat mensyukuri apa yang kita dapatkan dalam kehidupan ini.

Pada acara aksi sosial ini, kami mengunjungi anak-anak yang terkena DOWN SYNDROME. Down Syndrome adalah kelainan genetik pada kromosom, yang berdampak pada keterbelakangan pertumbuhan fisik dan mental dengan ciri-ciri yang tampak aneh seperti tinggi badan yang relatif pendek, kepala mengecil, hidung yang datar menyerupai orang Mongoloid maka sering juga dikenal dengan mongolisme.

Pada acara aksi sosial ini dilaksanakan pada tanggal 19 Maret 2017, berlokasi di Panti Grahita Belaian Kasih dengan alamat di Jalan Peta Utara no. 29, Pegadungan, Kalideres, Jakarta Barat. Para volunteer beserta panitia sampai di lokasi pada pukul 09.00 pagi, kemudian dilanjutkan dengan kata sambutan dan pembacaan peraturan. Setelah itu para volunteer berserta panitia dan anak-anak panti bermain games bersama-sama hingga pukul 11.30 siang, kemudian dilanjutkan dengan acara makan sampai pukul 13.00 siang. Setelah makan, acara dilanjutkan dengan penyerahan sembako secara simbolik, pelepasan balon harapan, dan foto bersama anak-anak panti dan juga para pengurus panti. Kemudian, para volunteer beserta panitia kembali ke Universitas Trisakti pada pukul 15.00.

Semoga dengan terlaksananya acara Aksi Sosial ini, para volunteer dan panitia dapat lebih menghargai kehidupannya masing-masing dan membantu sesama manusia baik yang membutuhkan maupun tidak.

Saddhu.. Saddhu.. Saddhu....